Hari Anak Nasional 2023: Satu Anak Satu Pohon

Hari Anak Nasional 2023: Satu Anak Satu Pohon
Berita

KOTA MAGELANG - Bidang PPPA (Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak) DPMP4KB Kota Magelang, Forum Anak OBAMA bersama dengan APSAI Kota Magelang, melakukan aksi peduli lingkungan dengan tema “Satu Anak Satu Pohon”, pada tgl 22 Juli 2023 dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional 2023.

Aksi dilakukan untuk pengenalan anak kepada pelestarian lingkungan. Kegiatan tersebut terlaksana atas bantuan dari APSAI Kota Magelang berupa 50 pohon pucuk merah yg dibetikan kepada 10 SD di kota Magelang diantaranya : SDN Jurangombo 2, SDN Cacaban 1 dan 6, SDN Magelang 5, SDN Kedungsari 1,2,5, SDN Gelangan 2, SDN Rejowinangun Selatan 3 dan 4.

Adapun bantuan dari Dinas Pertanian dan Pangan Kota Magelang, berupa tanaman anggrek ekor tupai sebanyak 50 pot, yg dibetikan kepada SMPN di kota magelang yaitu : SMPN 3, SMPN 4, SMPN 7, SMPN 9, SMPN 13.

Kegiatan ini juga dalam rangka melaksankan salah satu program kerja forum anak OBAMA dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang diisi dengan fun game dan sosialisasi OBAMA.

Lampiran:

Konten Terkait

Copyrights © 2024